Promosi True

Tinggal di Bangkok ternyata cukup menyenangkan jika menjadi penggemar K-pop. Terutama jika waktunya memungkinkan dan punya uang untuk membeli tiket. Seminggu lalu rasanya terdengar gaung konser Blue Moon di Bangkok bagi penggemar CNBlue. Itu tuh yang lagu-lagunya sering saya posting di blog ini. Suka sih suka, beberapa lagunya juga disimpan di koleksi tapi tidak terlalu tergila-gila. Maklum deh ya, sudah bukan jamannya lagi. Band brondong kasep aja.

Sebelumnya juga datang rombongan aneka macam grup untuk berbagai K-Pop concert di Bangkok. Banyak sekali dan sudah agak lama atau mungkin ada lagi yang baru. Atau girlband T-ara yang datang hampir setahun lalu saya awal-awal di sini. Tapi ya lagi-lagi dilewati. Padahal kadang suka iseng juga ingin tahu sebenarnya ada apa sih di dalam konser itu.

Untuk pentas musik, biasanya mereka manggung di panggung stadion besar. Misalnya di Huamark Stadium atau Impact Arena, yang dua-duanya tidak saya ketahui letaknya ada dimana. Tapi untuk konferensi pers atau promosi barang biasanya dilakukan di panggung terbuka macam di Siam Paragon.

Seperti kemarin sore menjelang malam, tiba-tiba saya iseng mengklik link tentang kedatangan girlband SNSD alias Sone untuk promosi True Move, salah satu provider kartu telepon. Sedikit cerita tentang sistem kartu di sini, bagusnya jika kita punya nomor kartu Thai dari provider apapun yang sudah lama tidak digunakan ternyata masih bisa diaktivasi walau sudah lebih dari setahun. Tidak seperti di kita jika masa aktif sudah habis langsung hangus dan bisa jadi milik orang lain. Jadi jangan buang simcard Thai anda, siapa tahu nanti balik lagi.

Kembali ke cerita, ternyata link itu berisi live streaming suasana di panggung Siam Paragon. Nah, berhubung si sulung juga suka Sone akhirnya kami berdua malah bergosip bersama. Kalau saya sih niatnya mungkin jeda sebentar dari persiapan ujian besok, eh tidak tahunya nonton sampai acara selesai. Dan iseng-iseng membuat print screen.

a1a2Terus yang paling seru melihat penonton berjubel depan panggung, sampai stasiun BTS Siam. Penuh riuh demi melihat 9 gadis kinclong dari negeri ginseng. Mungkin kalau besoknya tidak ujian, jangan-jangan saya ikutan juga, hihi.

a4Apa sih yang mereka lihat?

Cukup tiga orang saja yang dipajang, dan mereka ini memang cantik sekali. Mau posenya merem, miring kanan, atau lidahnya melet (merong) sekalipun tetap saja enak dipandang mata.

pizap.com13691891688231Ngomong-ngomong, saya bukan pengguna True Move. Saya pakai kartu Happy.

Entahlah, postingan macam apalagi kali ini….

30 tanggapan untuk “Promosi True

  1. hehehe…posting lagi galau mau ujian kah??
    wah kaka suka snsd atau sone yah….:) …kinan masih cherebelle aja dulu..tapi suka suka melihat kakak korea katanya…walah…tanda tanda nieh..emaknya buta K-pop…hayo hayo..racuni aku mbak..

  2. Aku lebih suka nonton K-Drama daripada K-Pop mbak… hehehe
    Jadi aku gak gitu paham soal penyanyi2 Korea itu, apalagi yang brondong2…
    Kalau lihat artis2 brondong yang main dalam K-Drama sih demen banget hehehe

  3. Wuuuiiiiihhh…rame banget tuh, Hilaya! Ke bayang deh gimana hebohnya mereka…Risa, Risa..jangan pengen kesana ya, Nak..diwakilinya tante Hilsya aja deh..hehe, thanks udah pasang foto tentang kehebohan mereka, nih saya udah tunjukkan ke Risa.. 😀

Tinggalkan Balasan ke nyonyasepatu Batalkan balasan